Cara Menguji Kecepatan Hard disk atau SSD di Linux

Jakarta, 16 Jan 2019
Linux

Menguji Kecepatan Hard disk atau SSD di Linux

Menentukan spesifikasi server tidak selau  di fokus kan ke bagian prosesor atau memori. Berapa kapasitas harddisk atau SSD (Solid State Disk) juga merupakan hal yang penting, terlebih lagi kecepatan aksesnya baik baca dan tulis. Percuma kalau semuanya powerful tapi akses media penyimpanannnya payah, bisa error website atau aplikasi anda dan ini juga ikut meningkatkan beban kerjanya.
Maka dari itu sudahlah wajar dan wajib kita menguji berapa sih performa disk di VPS yang katanya HDD RAID atau memakai SSD. Mudah kok sebenarnya dan tidak repot – repot juga, yang kita manfaatkan adalah perintah dd dengan parameter berikut:
dd if=/dev/zero of=tesdisk bs=64k count=16k conv=fdatasync && rm -rf tesdisk
Berikut penjelasannya: 
1. Perintah dd ini memiliki fungsi untuk menuliskan file dengan ukuran dasar 16 Kilobyte sebanyak 16.000 kali, jadi totalnya adalah 1 GB di lokasi /dev/zero. 
2. Perintah fdatasync memiliki fungsi untuk menginstruksikan Linux agar benar – benar menuliskan datanya ke disk. 
Nah… hasilnya akan kita akan melihat perbedaan HDD dengan SSD.
Yang pertama dari Nexhost (HDD):
menghitung kecepatan hdd di linux

Sedangkan yang kedua dari XVM Labs (SSD):
cek kecepatan ssd di linux

Dan memang secara keseluruhan SSD lebih baik performanya, tapi rata – rata Kapasitas SSD lebih kecil dibandingkan HDD. 
Command ini juga cara cepat kalau hanya ingin sekedar mengecek I/O disk di VPS, lebih akurat lagi kalau benchmarknya menggunakan program seperti ioping atau hdparm.
Sekian Artikel Cara Menguji Kecepatan Hard disk atau SSD di Linux. Semoga Bermanfaat.

Terima Kasih

Comments

loading...